Kamis, 07 September 2017

Wajik Ketan



Makanan Khas Magetan “Wajik Ketan”
Wajik Ketan merupakan nama jajanan tradisonal, atau bisa di sebut juga dengan jajanan pasar tradisional. Yang bebahan utama yaitu beras ketan. salah satu jajanan asli magetan.
yang biasa terbuat dari bahan dasar dari beras ketan putih, yang di padukan dengan gula merah. Wajik ketan banyak di jual biasanya di tempat toko toko tradisonal, yang juga menyediakan makanan tradisional yang lainya.


 Cita Rasa Wajik Ketan
Wajik ketan memiliki cita rasa manis, rasa manis tersebut sering pula ditambahkan dengan aroma lain seperti rasa pandan dan vanili. Sedangkan rasa makanan ini ada yang memiliki rasa gula merah.
Wajik ketan memiliki cita rasa seperti beras ketan, yang belum matang tetapi apabila dimakan terasa lunak dan mudah digigit, selain  itu makanan kue wajik juga  ada yang memiliki cita rasa manis.

Cara Membuat Wajik Ketan
kaskus.com
Cara membuat wajik, yang pertama sediakan beras yang sudah anda rendam selama kurang lebih 2 jam. kemudian kukus beras ketan selama 20-30 menit sampai mekar.
Rebus air dan gula merah, di campur juga dengan daun pandan, sampai mendidih dan gula padtikan benar-benar larut. Baru masukan beras yang sudah di kukus tadi, kedalam gula merah dan tambahkan sedikit garam secukupnya.
diamkan hingga meluap luap, sambil di aduk hingga mengental. Aduk terus hingga wajik dapat kita pastikan tidak lengket lagi, sehingga bisa kita bentuk menggunakan tangan.
Selanjutnya tuangkan wajik ke dalam loyang kotak, yang sudah kita oleskan dengan minyak terlebih dahulu, tunggu hingga wajik ketan benar-benar dingin kemudian dapat di potong-potong.
Harga Wajik
Harga wajik Ketan sangat terjangkau, hanya di jual per buah dengan harga sekisar Rp.2.000 – Rp.5.000. per potong atau perbuah wajik ketan. Sehingga sangat laris wajik ketan ini, di pasar-pasar tradisional.
Share:

0 komentar:

Posting Komentar


Labels

Arsip Blog

Diberdayakan oleh Blogger.